Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Berita

Gubernur Anwar Hafid Buka Labkesmas Expo Regional 8, Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Kesehatan Publik

25
×

Gubernur Anwar Hafid Buka Labkesmas Expo Regional 8, Tegaskan Pentingnya Kolaborasi Kesehatan Publik

Sebarkan artikel ini

PALU — Gubernur Sulawesi Tengah, Dr. H. Anwar Hafid, M.Si, bersama Wakil Gubernur dr. Reny A. Lamadjido, Sp.PK., M.Kes., resmi membuka Labkesmas Expo Regional 8 di Hotel Best Western Plus Coco Palu, Kamis 30/10.

Acara yang diikuti ratusan peserta dari berbagai daerah ini menjadi wadah memperkuat jejaring antar laboratorium, meningkatkan kapasitas SDM, dan mendorong inovasi di bidang kesehatan masyarakat.

Dalam sambutannya, Gubernur Anwar Hafid menegaskan peran penting Labkesmas sebagai garda terdepan dalam melindungi masyarakat dari ancaman penyakit. Ia menyebut kegiatan ini sebagai momentum memperkuat kolaborasi dan komitmen membangun sistem kesehatan yang tangguh dan responsif.

“Melalui forum ini, kita perkuat kapasitas SDM, berbagi pengalaman, dan mendorong inovasi agar pelayanan kesehatan di daerah semakin berkualitas,” ujarnya.

Ia juga menyoroti program BERANI Sehat, layanan kesehatan gratis hanya dengan KTP, yang kini telah melayani lebih dari 110 ribu warga dan menanggung biaya pelayanan senilai Rp41 miliar.

“Dulu rata-rata rumah sakit melayani 300 pasien per hari, sekarang bisa 800. Ini bukti masyarakat semakin percaya,” tambahnya.

Anwar mengakui tantangan pembiayaan meningkat, namun hal itu adalah konsekuensi dari komitmen pemerintah untuk memastikan semua warga terlayani.

Menutup sambutannya, Gubernur Anwar menyampaikan apresiasi atas kepercayaan menjadikan Sulawesi Tengah tuan rumah Labkesmas Expo 2025, dan berharap kegiatan ini menjadi ajang berbagi inovasi antar daerah. (AD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *